Resep Membuat Es Cincau Gula Merah-Tumbuhan cincau hijau (Cyclea barbata) selain sebagai penghasil cincau, ekstrak tumbuhan cincau hijau mengandung zat anti-protozoa, tetrandine, suatu alkaloid, khususnya terhadap penyebab malaria Plasmodium falciparum.
Tumbuhan cincau hijau merambat dengan daun berwarna hijau pucat dan rambut di atas permukaannya. Cincau hijau memiliki manfaat untuk kesehatan diantaranya untuk mendinginkan perut, menurunkan tekanan darah, meredakan sakit perut, menurunkan demam, dan mengobati panas dalam.
Untuk lebih bervariasi rasa ketika menikmati cincau hijau saya tuliskan Resep Membuat Es Cincau Gula Merah :
Bahan-Bahan
- 50 lembar daun cincau (pilih yang sudah tua)
- 500 ml air matang
- 150 gram gula merah
- 100 ml air matang
- 2 helai daun pandan
- 1 sdm tepung maizena larutkan dengan air
- Es serut secukupnya
Cara Membuat
Langkah Pertama membuat cincau hijau
- Cuci bersih daun cincau, lalu masukkan ke dalam wadah baskom
- Sobek-sobek daun menjadi kecil-kecil supaya ketika diremas lebih banyak lendir yang keluar
- Remas-remas daun cincau secara perlahan sampai keluar gel/lendir berwarna hijau tua, ketika meremas daun cincau jangan terlalu kuat karena bisa menghasilkan busa yang berlebihan dan bisa berpengaruh pada hasil cincau nya
- Selama proses peremasan tambahkan air matang sedikit demi sedikit
- Setelah dirasa sudah cukup pekat dan banyak hasil remasan daun cincaunya, saring hasil remasan supaya bisa didapatkan airnya saja, gunakan wadah baskom yang berbeda untuk menyimpan air cincau hijau nya
- Simpan air cincau hijau di tempat sejuk atau masukkan ke dalam kulkas tunggu sampai cincau mengental menyerupai agar-agar
Langkah kedua membuat gula merah
- Panaskan air lalu masukkan gula merah dan daun pandan
- Aduk-aduk sampai gula merah nya larut
- Setelah gula merah nya larut tambahkan tepung maizena untuk mengentalkan
- Angkat dan sisihkan
Langkah ketiga
- Siapkan gelas saji
- Masukkan cincau hijau secukupnya
- Tambahkan es serut diatasnya
- Lalu siram dengan gula merah
- Sajikan
Nah itulah Resep Membuat Es Cincau Gula Merah, disajikan ketika cuaca panas lebih pas. Semoga suka dengan resep nya dan semoga bisa bermanfaat. Labels: Aneka Cincau, Aneka Es Cincau, Manfaat Cincau, Manfaat Cincau Hijau, Olahan Es Cincau, Resep Membuat Es Cincau Gula Merah, Resep Cincau, Resep Cincau Hijau, Resep Es Cincau, Resep Membuat Cincau