Resep Pencok Kacang Panjang merupakan olahan kacang panjang yang sangat sederhana, sangat mudah membuatnya, bahan yang dibutuhkan juga sangat mudah mendapatkannya. Resep Pencok Kacang Panjang :
Bahan Pencok Kacang Panjang
- 10 buah kacang panjang
- 5 buah cabai rawit, bisa ditambahkan jika suka pedas
- 2 cm kencur
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt petcin
Cara Membuat Pencok Kacang Panjang
- Potong kacang panjang kira-kira sekitar 3 cm
- Uleg cabai rawit, kencur, garam dan petcin sampai halus
- Masukkan kacang panjang uleg sampai sedikit hancur
- Sajikan
Resep Pencok Kacang Panjang ini bisa ditambahkan kecombrang supaya lebih enak, karena ada rasa asam dari kecombrangnya, dan juga bau harum dari kecombrang yang khas sangat menggugah selera makan. Lebih enak jika disajikan dengan nasi putih dingin dan kerupuk.
Labels: Masak Kacang Panjang, Olahan Kacang Panjang, Resep Kacang Panjang, Resep Pencok Kacang Panjang